Karanganyar_ KORPRI Karanganyar berkerjasama dengan PTMSI mengadakan turnamen tenis meja piala Bupati Karanganyar 2024. Turnamen yang bertempat di GOR RM Said ini dilaksanakan selama 2 hari, yakni tanggal 22 hingga 23 Agustus 2024. Berdasarkan pernyataan Sugeng Raharto sebagai Ketua Bidang Olahraga PTMSI Karanganyar, beliau menginformasikan bahwa peserta yang mengikuti turnamen ini ialah dari kalangan ASN di lingkungan setda hingga kelurahan. Total peserta Single putra (120 orang), single putri (12 orang) dan dobel putra (64 pasang).

Dalam kegiatan turnamen kali ini, MAN 1 Karanganyar tentu berpartisipasi. Prestasi Juara juga berhasil MAN 1 Karanganyar raih. Juara 1 Tunggal Putri KORPRI antar OPD (Wahyu Prihatiningsih, S.Pd) Juara  2 KORPRI antar OPD (Ahmad Syaifuddin Zuhri S.E., M.M Dan Drs. Rudi Harjono, M.Pd) serta Juara 3 Tunggal Putri KORPRI antar OPD (Ahmad Syaifuddin Zuhri, S.E., M.M.). Para pemenang pada turnamen tenis meja berhak mendapatkan medali serta uang tunia sejumlah Rp. 9.000.000,-. Waluho Dwi Basuki, Ketua PTMSI Karanganyar mengatakan, “Targetnya mendapat medali di pekan olahraga KOPRI Jateng. Tahun kemarin belum memuaskan”. Selamat  team MAN 1 Karanganyar yang  berhasil membawa pulang juara dan membanggakan (02/09) _LA&Fitrn

Categories:

Tags:

Comments are closed

Sambutan Kepala MAN 1 Karanganyar
PROFIL MAN 1 KARANGANYAR PROGRAM KETERAMPILAN
September 2024
S S R K J S M
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30