Karanganyar – Senin (1/6) MAN 1 Karanganyar menjadi Titik Lokasi (Tilok) Kegiatan KSM Tingkat Kabupaten untuk jenjang Madrasah Aliyah sekaligus menjadi Tilok Kegiatan Pembukaan Kompetisi Sains Madrasah Tingkat Kabupaten Karanganyar Tahun 2024.
Acara dimulai pukul 07.15 WIB bertempat di Aula MAN 1 Karanganyar.
Kepala MAN 1 Karanganyar, Drs.H.Nuri Hartono menyampaikan rasa bahagia bahwa MAN 1 Karanganyar dijadikan Tilok untuk kegiatan Pembukaan dan Pelaksanaan KSM Tingkat Kabupaten Tahun 2024.

Kegiatan KSM Tingkat Kabupaten Karanganyar dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karanganyar, Dr. H. Hanif Hanani, SH,.MH. Beliau optimis bahwa siswa-siswi terbaik dari Kabupaten Karanganyar akan lolos ke tingkat propinsi dan tingkat nasional.

Acara pembukaan dihadiri oleh

  1. Kasubag TU (Bapak H. M. Rusdiyanto, SE, S.Pd, M.Ap)
  2. Kasi Penmad (Ibu Hj. Siti Muzayanah AM, SH, MSi.,
  3. Pengawas Madrasah di Lingkungan Kemenag Karanganyar
  4. Kepala MI, MTs, MA dilingkungan Kemenag Karanganyar
  5. Guru pembimbing KSM
  6. Perwakilan Siswa Madrasah Aliyah peserta KSM di sesi 2 dan 3.
    Kasi Penmad, Hj. Siti Muzanayanah, AM, SH, M.Si sebagai Ketua Panitia Pelaksanaan KSM tingkat kabupaten menyampaikan kegiatan KSM dibagi menjadi 2 kategori yaitu kategori individu dan kelompok dengan jumlah peserta KSM sbb :
    JENJANG MI
    Kategori Individu
  7. Matematika Terintegrasi : 63 peserta
  8. IPAS Terintegrasi: 63 peserta
    Kategori Beregu : 17 regu

JENJANG MTs
Kategori Individu

  1. Matematika Terintegrasi: 24 peserta
  2. IPA terintegrasi: 24 peserta
  3. IPS terintegrasi: 24 peserta
    Kategori Beregu : 10 regu

JENJANG MA
Kategori Individu

  1. Matematika Terintegrasi: 5 Peserta
  2. Fisika Terintegrasi: 4 Peserta
  3. Kimia terintegrasi: 4 peserta
  4. Ekonomi Terintegrasi: 6 peserta
  5. Geografi terintegrasi: 5 Peserta
  6. Biologi terintegrasi: 4 peserta
    Kategori Beregu : 5 Regu

Beliau juga menyampaikan take line KSM tahun 2024 adalah Madrasah Maju Bermutu Mendunia

Acara diakhiri pukul 07.45 dengan Doa yang dipimpin oleh M.Qomarudin, M.Ag. koordinator keagamaan MAN 1 Karanganyar.LA&Kusrini_jurnalist

Categories:

Tags:

Comments are closed

Sambutan Kepala MAN 1 Karanganyar
PROFIL MAN 1 KARANGANYAR PROGRAM KETERAMPILAN
Oktober 2024
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031