KARANGANYAR –Hari ini, Jum’at (25/10) MAN 1 Karanganyar pelaksanaan acara dalam rangka peletakan batu pertama masjid Al Barru di kampus 2 MAN 1 Karanganyar.
Dalam sambutannya, Drs. H. Nuri Hartono menyampaikan bahwa donatur masjid di lewatkan Baznas. “Kami mengundang komite dan Baznas”, ujarnya. Beliau berharap semoga pembangunan masjid Al Barru menjadi diberkahi Allah dan menjadi masjid yang makmur, mampu menjadikan anak MAN 1 Karanganyar yang sholeh sholehah. Kepala Kemenag Dr. H. Hidayat Maskur, S.Ag, M.Si mengatakan bahwa potensi orang untuk melanjutkan ke perguruan tinggi lebih prioritas ke Surakarta daripada di Karanganyar, sehingga bagaimana kita bisa membuat orang tertarik dengan MAN diantaranya dengan cara mengelola MAN di bidang kejuruan supaya orang langsung bisa mendapatkan lapangan kerja.
PJ Bupati, Timotius Suryadi, S. Sos., M.Si berharap acara ini dapat berjalan dengan lancar. Drs. Juliyatmono, MM., MH., menyampaikan “MAN InsyaAllah menjadi penghuni surga semua, matur nuwun atas sempuyungan bapak-ibu semuanya”. Beliau mengatakan bahwa kita harus menomersatukan Allah sebagai segala-galanya. MAN perkembangannya luar biasa, dikelola dengan bagus berkolaborasi dengan semuanya biar narasi kita positif. “Mudah-mudahan masjid bisa selesai dengan baik, bermanfaat dan diparingi ganjaran yang luar biasa” pungkas mantan bupati Karanganyar yang sekarang menjabat anggota DPR RI._ATK&LA jurnalist_
Comments are closed